Close Menu
  • Home
  • KEUSKUPAN
  • PUSPAS
  • DEKENAT
  • PAROKI
  • RENUNGAN
  • PENGUMUMAN
  • SURAT GEMBALA
Facebook X (Twitter) Instagram
Trending
  • Kandi Taku dan Irenius Terpilih Jadi Ketua Lingkungan dan Ketua OMK Kota Baru Paroki Katedral Atambua
  • Dari Malaka ke Vatikan: Pater Vian Nana, SDV, Ketua IRRIKA Napoli, Temui Paus Leo XIV di Jantung Gereja Katolik
  • Bicara di hadapan Ribuan OMK, Uskup Atambua Suarakan Tantangan dan Peluang bagi OMK
  • Hari Studi KAYD III, Panitia Hadirkan Narasumber Multiperspektif
  • OMK KAYD III Wujudkan Kepedulian Ekologis Lewat Bakti Sosial
  • Parade Meriah, Vikjen Resmikan KAYD III di Kefamenanu, Gubernur NTT Sapa Ribuan OMK
  • Dukung KAYD di Kefa, SMAS Warta Bakti Utus 70 Volunteer
  • Diklat Pemberdayaan Agen Pastoral Se-Paroki St. Bernardus Naekake
Facebook Instagram
  • Home
  • KEUSKUPAN
  • PUSPAS
  • DEKENAT
  • PAROKI
  • RENUNGAN
  • PENGUMUMAN
  • SURAT GEMBALA
Login
Keuskupanatambua.orgKeuskupanatambua.org
Home»Berita Keuskupan Atambua»Kandi Taku dan Irenius Terpilih Jadi Ketua Lingkungan dan Ketua OMK Kota Baru Paroki Katedral Atambua
Berita Keuskupan Atambua

Kandi Taku dan Irenius Terpilih Jadi Ketua Lingkungan dan Ketua OMK Kota Baru Paroki Katedral Atambua

Komsos Keuskupan AtambuaBy Komsos Keuskupan AtambuaOctober 1, 2025No Comments27 Views
Facebook WhatsApp Twitter Telegram Pinterest LinkedIn Reddit Email
Share
Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email
Foto: Ketua linglkungan terpilih (kiri foto, baju biru) dan ketua OMK terpilih (kanan foto, celana pendek). dok.pribadi

Keuskupanatambua.org, ATAMBUA – Pemilihan ketua lingkungan dan ketua OMK Santo Gabriel Kota Baru, Paroki Katedral Santa Maria Imakulata Atambua berlangsung secara demokratis pada Minggu (28/9/2025) siang.

Ada 2 calon ketua lingkungan yang dijaring panitia dari umat untuk menahkodai urusan pastoral di lingkungan St. Gabriel Kota Baru, yaitu Kandidus Taku dan Elfridus Ukat. Sedangkan, untuk OMK, calonnya ada 3 orang, yakni Irenius Efi, Gaudensius Taek, dan Oda Monalisa.

Foto: para calon berpose bersama sebelum pemilihan/ dok.pribadi

Pemilihan ini berlangsung di rumah ketua lingkungan yang sudah purna tugas, Bapak Wandelinus Inta di KUB 3, Raimaten, RT 029/RW 009, Kelurahan Manumutin, Kecamatan Kota Atambua.

Berdasarkan hasil perhitungan suara, calon ketua lingkungan Kandidus Taku unggul dengan perolehan 92 suara sedangkan Elfridus Ukat meraih 12 suara.

Sementara itu untuk ketua OMK, Irenius Efi meraih 13 suara dan unggul atas Gaudensius Taek dan Oda Monalisa Seran yang masing-masing meraih 5 dan 4 suara.

“Jadi pak Kandidus Taku terpilih sebagai ketua lingkungan dan Irenius Efi sebagai ketua OMK,” kata ketua panitia pemilihan, Fredrikus Royanto Bau di Atambua, Senin (29/9/2025).

Pemilihan berlangsung tertib dan aman. Antusiasme umat lingkungan ini untuk memiliki ketua lingkungan dan ketua OMK sangat tinggi.
Hal ini terlihat dari kehadiran umat dan OMK untuk ikut pemilihan ini.
Panitia mulai membuka proses pemilihan dan mempersilahkan umat dan OMK untuk memberikan hak suaranya mulai pukul 13.00 sampai pukul 16.00 WITA.

Tepat pukul 16.00 WITA, panitia membuka kotak suara untuk melakukan perhitungan suara.

Puluhan umat yang hadir sejak awal pemilihan terlihat bersorak saat nama-nama calon dibacakan. Meski hujan deras mengguyur umat tak bergeming. Setiap kali nama calon dibacakan, mereka terlihat tertawa bersorak sambil bertepuk tangan memberi support.

“Terimakasih kepada umat lingkungan ini yang memberikan dukungan luar biasa. Kepada anggota panitia yang penuh semangat bekerja menuntaskan tahapan ini. Akhirnya kita mendapatkan figur yang siap melanjutkan kepemimpinan di lingkungan ini,” kata Edy Bau.

Informasi yang diperoleh media ini dari ketua panitia, setelah pemilihan tersebut, langsung dilanjutkan dengan pembekalan dan pelantikan pengurus baru untuk periode 2026-2029.

“Setelah tahapan pemilihan ini, ketua terpilih diberi kesempatan untuk menyusun program kerjanya dan menyusun struktur kepengurusan untuk periode 2026-2029. Selanjutnya akan ada pembekalan dan pelantikan di Bulan Desember 2025 mendatang,” ungkap Edy Bau

Ketua Lingkungan terpilih, Kandidus Taku pada kesempatannya berterimakasih kepada umat di lingkungan ini yang telah memilih dirinya dalam proses pemilihan ini.
“Syukur kepada Tuhan karena hari ini terjadi peristiwa demokrasi dalam gereja khususnya di lingkungan Santo Gabriel Kota Baru,” ujarnya.

Kepada Elfridus Ukat sebagai calon yang meraih suara terbanyak kedua, Kandidus mengajak untuk bekerja sama, bergandengan tangan memberikan pelayanan kepada umat di lingkungan Kota Baru.

Dirinya berharap, tema kegiatan yakni ‘Bersatu Dalam Pelayanan, Allah Sumber Pembaharuan Dan Pertumbuhan Umat’, dapat menggugah dan menginspirasi dalam setiap pelayanan kepada umat.

“Jabatan ini sebuah salib tapi salib ini tidak berat kalau kita ‘pikul’ sama-sama,” kata Kandidus disambut tepuk tangan meriah dari umat yang hadir menyaksikan proses perhitungan suara.

Senada dengan Kandidus, Elfridus juga mengaku siap membantu Kandidus dalam mengemban tugas sebagai ketua lingkungan.

Ketua OMK terpilih, Irenius Efi juga pada kesempatan itu mengajak para orang muda katolik di lingkungan untuk aktif dan melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat untuk pertumbuhan dan perkembangan iman anak muda.

Kontributor : Andi Amandus Sau
Editor: Oka/Komsos KA

Share. Facebook WhatsApp Twitter Telegram Pinterest LinkedIn Tumblr Email

BERITA TERKAIT

Hari Studi KAYD III, Panitia Hadirkan Narasumber Multiperspektif

September 18, 2025

OMK KAYD III Wujudkan Kepedulian Ekologis Lewat Bakti Sosial

September 16, 2025

Parade Meriah, Vikjen Resmikan KAYD III di Kefamenanu, Gubernur NTT Sapa Ribuan OMK

September 16, 2025

Dukung KAYD di Kefa, SMAS Warta Bakti Utus 70 Volunteer

September 13, 2025

Diklat Pemberdayaan Agen Pastoral Se-Paroki St. Bernardus Naekake

September 11, 2025

Sapa OMK Keuskupan Atambua, Sekretaris Komkep KWI Utarakan Skema Teologis dalam Kegiatan Orang Muda

September 3, 2025
Leave A Reply Cancel Reply

BERITA TERBARU

Kandi Taku dan Irenius Terpilih Jadi Ketua Lingkungan dan Ketua OMK Kota Baru Paroki Katedral Atambua

October 1, 2025

Dari Malaka ke Vatikan: Pater Vian Nana, SDV, Ketua IRRIKA Napoli, Temui Paus Leo XIV di Jantung Gereja Katolik

September 23, 2025

Bicara di hadapan Ribuan OMK, Uskup Atambua Suarakan Tantangan dan Peluang bagi OMK

September 20, 2025

Hari Studi KAYD III, Panitia Hadirkan Narasumber Multiperspektif

September 18, 2025

OMK KAYD III Wujudkan Kepedulian Ekologis Lewat Bakti Sosial

September 16, 2025

Parade Meriah, Vikjen Resmikan KAYD III di Kefamenanu, Gubernur NTT Sapa Ribuan OMK

September 16, 2025
KALENDER LITURGI

Tentang Kami
Tentang Kami

Keuskupanatambua.org merupakan website resmi Keuskupan Atambua yang menyajikan update informasi seputar Keuskupan Atambua dan paroki-paroki di wilayah keuskupan tersebut.

Alamat

Alamat:
Jl. Nela Raya No. 17, Lalian Tolu, Atambua 85702, Timor – Nusa Tenggara Timur.

Media Sosial
  • Facebook
  • Instagram
  • YouTube
  • TikTok
© 2025 Keuskupanatambua.org. Designed by Tim Keuskupan Atambua.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

Sign In or Register

Welcome Back!

Login to your account below.

Lost password?